Berita Terbaru

Lihat Lebih Banyak

Jakarta – Seorang wanita di Queensland, Australia, menceritakan pengalamannya masuk rumah sakit di Ubud, Bali, setelah terkena penyakit demam berdarah dengue (DBD).Selama 10 hari di Bali, turis tersebut mengaku tak melihat satupun nyamuk atau digigit nyamuk. Akan tetapi, ia mendadak dinyatakan positif terkena demam berdarah dengue.”Menahannya terbukti sulit. Suhu saya antara 39 celcius dan 40 celcius selama lebih dari 40 jam,” katanya dikutip dari 7News. “Kelima kalinya ke Bali sampai sekarang belum ada drama. Syukurlah untuk asuransi. Saya akan tes darah setiap hari selama seminggu ke depan atau mungkin dua kali sehari,” lanjutnya.Terkait hal ini, Otoritas Kesehatan Australia buka suara.…

Jakarta – Perwira tentara Amerika Serikat (US Army) dari satuan Aviation Officer yang dilaporkan hilang di hutan Karawang, Major William Walker, telah ditemukan. Walker ditemukan dalam kondisi meninggal dunia.”Ya, benar (ditemukan meninggal), karena sakit mendadak, diduga serangan jantung,” kata Kepala Pusat Penerangan TNI Mayjen TNI Nugraha Gumilar kepada detikcom, Selasa (23/4/2024).Sebelumnya diberitakan, Walker hilang di hutan Desa Karanganyar, Kecamatan Klari, Kabupaten Karawang, Jawa Barat (Jabar). Mayjen Nugraha menyebutkan Walker hilang saat sedang melakukan survei tempat pendaratan terjun payung untuk pelaksanaan latihan bersama Super Garuda Shield (SGS). “Masih survei, belum latihan bersama. Masih survei, di mana dalam rangka latihan SGS kan…

Jakarta – Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Budi Arie Setiadi mengungkapkan satuan tugas (satgas) judi online yang dibentuk Presiden Joko Widodo (Jokowi) belum bekerja seutuhnya.Hal itu dikarenakan butuh koordinasi antara kementerian dan lembaga terkait untuk membasmi permainan haram tersebut di internet. “Nanti saya rapat setengah dua sama Menko Polhukam, Kepolisian, OJK. Lagi dibuat formulanya, Menko Polhukam akan buat formulanya untuk satgasnya bekerja seperti apa,” ujar Menkominfo Budi ditemui awak media di Hotel Pullman, Jakarta, Selasa (23/4/2024). Sebelumnya, Jokowi membentuk Satgas Judi Online untuk memberangus permainan yang bikin resah masyarakat tersebut pada Kamis (18/4).Satgas Judi Online ini melibatkan Kepolisian, Jaksa Agung,…

Jakarta – Satres Narkoba Polres Metro Jakarta Selatan menangkap 6 orang selebgram terkait penyalahgunaan narkoba. Selebgram Chandrika Chika menjadi salah satu dari enam selebgram tersebut.detikHOT mengumpulkan 6 fakta penangkapan enam selebgram tersebut. Wakasat Resnarkoba Polres Jakarta Selatan AKP Rezka Anugras didampingi Kanit Resnarkoba AKP Tasyuri merilis penangkapan 6 selebgram tersebut, Selasa (23/4/2024) malam:1. Identitas 6 SelebgramKeenam selebgram ditangkap di hotel daerah Karet Kuningan, Setiabudi, Jakarta Selatan pada Senin (22/4/2024) pada pukul 23.00 WIB. Salah satu yang diamankan adalah presenter dan selebgram Chandrika Chika. “AT (24) perempuan, MJ (22) perempuan, AMO (22) laki-laki, inisial CK (20) perempuan, BB (25) laki-laki, AJ…

Jakarta – Momen haru hadir di DBL Camp 2024. Rafaelino Bryan, siswa SMAN 1 Kawangkoan, Minahasa, bertemu dengan mama tercinta usai terpisah selama dua tahun.Berpisah dengan mama tercinta selama dua tahun menjadi hal berat bagi seorang anak. Hal itu terpaksa dijalani Rafaelino Bryan, siswa SMAN 1 Kawangkoan, Minahasa, Sulawesi Utara.Namun, momen menyedihkan itu akhirnya sirna setelah ibu dan anak itu akhirnya berjumpa lewat kegiatan Kopi Good Day DBL Camp & Fest 2024. Ya, Bryan menjadi salah satu siswa SMAN 1 Kawangkoan, Minahasa, Sulawesi Utara, yang lolos mengikuti kamp kepelatihan yang digagas DBL Indonesia.Dalam kisah yang diceritakan di laman DBL, Bryan…

Jakarta – Pengemudi arogan yang kebetulan mengendarai SUV bongsor Pajero Sport berulah lagi. Kenapa ya pengemudi seperti ini nggak kapok-kapok?Pengemudi bersikap arogan kembali berulah. Lagi-lagi pengemudi itu mengendarai SUV bongsor sekelas Pajero Sport. Pengemudi Pajero itu dua kali menabrak mobil Avanza yang dianggap menghalanginya. Pertama Avanza ditabrak saat sedang isi saldo e-Toll di gerbang tol. Kedua, Avanza ditabrak di pintu keluar tol saat keduanya terlibat cekcok.Saat peristiwa, pengemudi Pajero Sport yang diketahui oknum Polda Sumut berinisial AKP HS personel Satbrimob itu, juga disebut menunjukkan Kartu Tanda Anggota (KTA) dan senjata api. Arogansi seperti yang ditunjukkan AKP HS itu jelas bukan…

Jakarta – Hari ini diperingati sebagai Hari Bumi atau Erath Day. Enam menu daging nabati disajikan di restoran bintang lima. Rasa dan bumbunya sama dengan daging asli.Hari Bumi atau Earth Day diperingati di seluruh dunia setiap tanggal 22 April sejak tahun 1970. Tujuan utamanya adalah melindungi lingkungan dan bumi dari segala pencemaran secara global.Jaringan IHG Hotels and Resorts menandai peringatan ini dengan kampanye ‘Journey to Tomorrow’. Sebuah komitmen pada komunitas, lingkungan dan planet selama satu dekade. Hotel Intercontinental Jakarta Pondok Indah membuat promosi khusus di Sugar & Spice Restaurant. Berupa makanan daging nabati atau meat-plant based yang dirancang oleh Executive…

Jakarta – Jantung menjadi organ yang berperan penting bagi manusia untuk memompa darah ke seluruh tubuh. Pada bayi dan anak-anak, kondisi jantung yang sehat diperlukan demi mengoptimalkan pertumbuhan dan perkembangan.Namun terkadang, ada bayi dan anak-anak yang mengalami masalah pada jantung. Situasi ini tentu harus ditangani dengan cepat dan tepat, antara lain melalui operasi bedah jantung yang bertujuan memperbaiki atau mengganti bagian jantung yang tak berfungsi sebagaimana mestinya.Spesialis bedah toraks kardiovaskuler dr Ismail Dilawar, SpBKTV, SubspJD(K) dari Mayapada Hospital Jakarta Selatan menyebutkan prosedur bedah itu biasanya dilakukan menggunakan teknik minimal invasif yang menyederhanakan prosedur bedah, antara lain lewat penggunaan alat. “Operasi…

Jakarta – Polda Metro Jaya menangkap pria bernama Galih Loss buntut konten kontroversial di akun media sosialnya. Galih Loss ditangkap atas dugaan konten yang bernuansa penistaan agama.Lantas siapa Galih Loss? Galih Loss adalah seorang TikToker. Dia terkenal dengan konten nge-prank warga hingga kuis tebak-tebakan yang nyeleneh.Konten Galih Loss ini mengundang kontroversi hingga dia kerap dihujat netizen. Salah satu kontennya adalah konten nge-prank tukang gas. Galih Loss kini telah ditangkap polisi buntuk kontennya tersebut. Saat ini dia telah ditetapkan sebagai tersangka.”Sudah ditetapkan jadi tersangka dan ditangkap,” kata Dirkrimsus Polda Metro Jaya Kombes Ade Safri Simanjuntak kepada wartawan, Selasa (23/4/2024).Prank Tukang GasDalam…